Rabu, 29 Desember 2010

BELAJAR MOTORIK DASAR


KATA PENGANTAR

Segala puji syukur bagi Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan segala kemudahan-Nya bagi kita semua sehingga penulis dapat menyelesaikan “DESKRIPSI MOTORIK DASAR”dan tidak lupa pula penulis mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan tugas ini.
Untuk memenuhi tugas ini, maka saya akan menyajikan tugas saya dengan sebaik-baiknya.
Harap saya semoga tugas ini dapat bermanfaat bagi saya dan juga pembaca dan dapat memenuhi tugas yang telah diberikan kepada saya.
Kritik dan saran dan masukan dari teman-teman dan dosen sangat dibutuhkan demi peningkatan pembuatan tugas selanjutnya, akhirnya saya ucapkan terima kasih.







                                                                                    Padang,   November 2009

                                                                                                Penyusun











DESKRIPSI MOTORIK DASAR



           













 PENGERTIAN MOTORIK.


            Motorik adalah keseluruhan proses yang terjadi pada tubuh manusia, yang meliputi proses pengendalian (koordinasi) dan proses pengaturan (kondisi fisik) yang dipengaruhi oleh faktor fisiologi dan faktor psikis untuk mendapatkan suatu gerakan yang baik.
Motorik berfungsi sebagai motor penggerak yang terdapat didalam tubuh manusia. Motorik dan gerak tidaklah sama, namun tetapi berhubungan.

Persamaan : setiap terjadi proses dalam tubuh manusia maka akan menghasilkan
                     gerak.
   

Perbedaan  : Motorik tidak dapat dilihat tetapi dapat dirasakan, berbeda dengan
                     gerak yang dapat dilihat dan diamati.

            Didalam tubuh manusia terdapat 3 komponen :
  1. motorik yang berhubungan dengan gerak
  2. pengndalian atau koordinasi
  3. pengaturan atau reaksi fisik.


Gambar pengaturan system motorik :




Analisator adalah alat penerima rangsangan.
Alat analisator meliputi:
·        mata (optik)
·        akustik (pendengaran)
·        taktil (alat persa atau kulit)
·        dan semua yang berhubungan dengan stimulus

Kinestetik adalah alat penerima rangsangan yang berbentuk saraf dan otot yang
                             terdapat pada tubuh manusia.

Vestibular adalah perasaan gerak yang terletak didalam telinga.

Jenis-jenis motorik dalam khidupan manusia :
  • motorik sehari-hari
  • motorik bekerja atau pekerjaan
  • motorik olahraga
  • motorik ekspresi

Ciri-ciri motorik yang ada dalam kehidupan manusia ;
  1. Motorik sehari-hari;
    • Tidak perlu keahlian
    • Tidak menghendaki insentive atau menurut kehendak sendiri.
  2. Motorik pekerjaan;
    • Memerlukan keahlian
    • Profesional
  3. Motorik olahraga;
    • Dilakukan dengan aturan-aturan olahraga
  4. Motorik eksppresi;
    • Diungkapkan dengan perasaan.

















GERAK.

            Gerak adalah perpindahan dari suatu tempat ketempat lain yang ditentukan oleh masa tubuh dan dimensi ruang dan waktu.
Gerak dibagi menjadi 2, yaitu:
  1. Gerak asiklis.
Gerak asiklis adalah gerakan tunggal, awal, utama, dan akhir .
Contoh nya adalah gerakan lompatan, tinju, dsb.
  1. Gerak siklis.
Gerakan siklis adalah gerakan berulang-ulang, yang berulang adalah fase
                                    antara dan fase utama.
Contoh nya adalah lempar cakram, gerakan tolak peluru, dsb.






Proses Informasi yang masuk kedalam otak manusia.
           


Pada awal nya informasi dari luar masuk kedalam sistem pemikiran manusia melalui otak, jadi pada dasar nya otak adalah alat pemeroses informasi. Informasi yang diterima oleh alat penerima rangsangan (alat panerima pertama berupa alat luar dalam tubuh seperti analisator).
Informasi yang masuk kedalam otak memberi makna kepada otak setelah itu otak menarik pengertian karena semua informasi harus diartikan terlebih dahulu sebelum merespon informasi tersebut.
Setelah diartikan informasi yang masuk otak memberikan keputusan berupa suruhan atau perintah ke alat gerak yang terdapat didalam tubuh manusia dan selanjutnya alat gerak merespon dengan gerakan. 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar